Jumat, 16 April 2021

, , ,

Review Drama Korea Hi, bye Mama!

 

하이바이, 마마 
Hi, bye Mama!
Details K-Drama Hi, bye Mama!

Judul Lokal : 하이바이, 마마 / Hi Bai, Mama
Judul: Hi Bye Mama, Hello, Mother, Hello, Mom
Genre : Drama, Family, Fantasi
Episodes : 16
Sutradara : Yoo Je-Won
Penulis Skenario : Kwon Hye-Joo
Stasiun Channel : tvN, Netflix (Internasional)
Masa Tayang : 22 Februari 2020 – 19 April 2020
Jadwal Tayang: Sabtu dan Minggu pk 21.00 KST
Drama Pengganti: Crah Landing On You
Daftar Pemain Utama Hi, bye Mama!
Kim Tae Hee sebagai Cha Yoo Ri
Lee Kyu Hyung sebagai Jo Kang Hwa

Go Bo Gyeol sebagai Oh Min Jung
Seo Woo Jin sebagai Jo Seo Woo

Sinopsis K-Drama Hi, bye Mama!

Cha Yoo-Ri yang diperankan oleh Kim Tae-Hee telah menjadi hantu sejak dia meninggal 5 tahun yang lalu. Dia meninggalkan suaminya, Jo Kang-Hwa diperankan oleh Lee Kyu-Hyung dan anak mereka. Untuk menjadi manusia lagi, Cha Yoo-Ri melakukan proyek reinkarnasi selama 49 hari.

Sementara itu, Jo Kang-Hwa bekerja sebagai ahli bedah toraks. Dia pengasih, tetapi, setelah istrinya meninggal, kepribadiannya berubah. Setelah 5 tahun, istrinya Cha Yoo-Ri muncul kembali di depannya.

Review K-Drama Hi, bye Mama!

Hati-hati menonton drama ini banyak mengandung bawang bombay. Kalian nonton ini bisa nangis. Genre yang mengusung family banget deh ini. Cerita tentang reinkarnasi hantu ibu yang selalu melihat anak kandungnya. Istilahnya sih gentanyangan tapi bukan yang seram sampe masuk ke jiwa manusia. Ga ada serem drama ini, hanya bisa buat nangis. 

Untuk semua karakter dalam drama ini menurutku semuanya peran proantagonis gak ada yang memerankan adegan jahatnya. Walaupun ada satu malaikat pencabut nyawa gitu, tapi itu ga sadis-sadis banget sih. 

Akhir dari drama ini memang sesuai realita yang seharusnya. Dan itu pas untuk semua pihak tidak menyakiti dari pihak keluarga suami, istri lama yang meninggal dan istri barunya. 

Ga bisa banyak review untuk drama satu ini karena kalau ga nonton, ga tau jalan ceritanya. Aku ga mau spoiler banyak biar kalian juga nonton karena ini ada pesan yang ingin disampaikan dari drama ini guyss..

Menghargai kehidupan, intinya orang yang sudah mati, tidak akan bisa bangkit lagi atau hidup kembali. Jadi hidup itu sekali. Ayo Berbahagia guyss
Untuk Penilaianku berdasarkan drama ini aku kasih 8,5
Kalo nonton ini pasti nangis deh, dan ini rekomendasi untuk kalian semua gender
Semua golongan, banyak pesannya di drama ini
Kalo kalian punya review yang berbeda dari drama ini silahkan tulis kolom komentar ya.. aku pasti baca
Kalian kurang suka sama hasil reviewku juga bisa tulis di kolom komentar.
Aku masih baru jadi perlu dikritik dan diberikan saran supaya ke depannya aku makin rajin upload review drama yang aku tonton...



thank you




Writer: Ncb


0 komentar:

Posting Komentar